Minggu, 07 Oktober 2018

Chuba Keripik Singkong: Jajan Jadul

Jajan jadul, snack jadul, chuba, chuba keripik singkong, keripik singkong


Bagi anak generasi 90-an, ngomongin jajanan lawas atau jadul, saya selalu teringat akan snack keripik singkong yang satu ini. Namanya Chuba. Seingat saya juga, dulu tampilannya tidak seperti ini. Chuba jaman dulu, meksi masih menggunakan icon Penguin berwarna orange (untuk rasa keju) dan warna ungu (untuk rasa balado) pada bagian belakangnya memiliki aksen bungkus seperti ada 'jendelanya'. Kotak transparan di bagian kanan belakang bungkus. Jadi kita bisa melihat bagian dalamnya lebih dulu seberapa banyak isi di dalamnya.

Jajan jadul, snack jadul, chuba, chuba keripik singkong, keripik singkong


Dulu hobi saya adalah memilah-milah bungkus Chuba. Mana yang isinya nampak lebih banyak, maka itu yang akan saya beli ๐Ÿ˜Setelah dewasa dan 'bertemu' kembali dengan Chuba ini, tidak ada lagi alasan saya untuk memilah-milah karena daya beli saya sudah berbeda dengan saat saya masih kecil. ๐Ÿ˜›

Sejak sekolah dasar, saya terbiasa dibawakan jajanan warung oleh Ibu. Karena Ibu paham betul, saya tidak suka jajan di warung atau kantin sekolah, maka beliau berinistiaf membawakan snack warung dari rumah agar saya tidak repot ke kantin. Seingat saya pula, selain Chuba, dulu Ibu sering membawakan saya keripik jagung yang sudah dibumbui karamel pedas manis. Snack yang ini, saya lupa apa namanya. Nanti kalau saya ke agen snack dan menemukan jajan yang saya maksud, insyaAllah kembali saya post ya. ๐Ÿ˜‚

Hari ini, saat saya ke agen snack untuk membeli camilan, saya melihat Chuba bertengger di rak. Langsung saya sambar dan bayar. Dengan harga Rp.17.000/pack isi 20 bungkus, saya menenteng pulang keripik singkong Chuba rasa keju ini. Duh, rasanya masih sama. Bedanya, Chuba yang dulu bentuk keripiknya full bulat. Kali ini bentuknya lebih bervariasi.

Jajan jadul, snack jadul, chuba, chuba keripik singkong, keripik singkong


Bagi saya, makan keripik singkong Chuba ini, seperti membawa memori saya saat saya masih duduk di bangku sekolah dasar. Kala itu, harga jualnya belum genap Rp.100,- dan sekarang, sudah dibandrol Rp.1.000/bungkus! Aw.. Bahkan di beberapa market place nasional, snack jadul Chuba ini ada yang bandrol Rp.1.500,-/bungkus lho. Xixixi..
x

Tidak ada komentar:

Posting Komentar